
TATIYE.ID (KOTA GORONTALO) – Wali Kota Gorontalo, Dr. Marten A. Taha, SE, M.Ec. Dev kembali dianugerahi penghargaan oleh Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) saat menghadiri puncak Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-76 di Auditorium Universitas Negeri Padang, Provinsi Sumatera Barat, Minggu (23/7/2023).
Marten Taha dianugrahi penghargaan sebagai Tokoh Penggerak Koperasi Madya, yang diserahkan Menteri Perindustrian (Menperin) Republik Indonesia, Dr. Agus Gumiwang Kartasasmita didampingi Ketua Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) H. A. M Nurdin Halid.
Usai menerima penghargaan, Wali Kota Gorontalo menyampaikan terima kasih dan rasa syukurnya, sebab upaya Pemerintah Kota Gorontalo yang terus bersinergi dengan Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Gorontalo, berbuah manis.
“Alhamdulillah terima kasih atas penghargaan ini dan atas nama pribadi serta pemerintah daerah, InsyaAllah dengan penghargaan ini akan menjadi semangat bagi kita semua untuk memajukan koperasi di Kota Gorontalo,” kata Wali Kota dua periode tersebut.
Pemkot Gorontalo bersama Dekopinda terus mendorong Koperasi di Kota Gorontalo terus produktif. Termasuk, mendorong koperasi untuk berkembang dengan menjalankan peraturan koperasi.
“Kita berharap Koperasi di Kota Gorontalo terus eksis, dan menjadi salah satu motor penggerak perekonomian, tetap berkomitmen membantu masyarakat dalam pemulihan ekonomi pasca Pandemi,” harapnya.