TATIYE.ID (KOTA GORONTALO) – Pelaksanaan Pemilihan Umum (pemilu) Kepala Daerah serentak sudah semakin dekat, berbagi persiapan pun mulai dilakukan.
Hal tersebut sebagaimana juga dilaksanakan oleh anggota KPU Kota Gorontalo, yang menggelar rapat koordinasi dan sosialisasi persiapan penyerahan dukungan bakal pasangan calon perseorangan untuk pilkada kota Gorontalo, Senin (6/5/2024) yang berlokasi di Fox Hotel Gorontalo.
Dalam pelaksanaan Rakor dan sosialisasi tersebut, anggota KPU kota Gorontalo, Hairudin Polontalo menyampaikan terkait alur pendaftaran bagi para pasangan calon.
Adapun alur pendaftaran bakal pasangan calon kepala daerah tahun 2024 dimulai dari:
- Persiapan pendaftaran pasangan calon (Pengumuman 24 – 26 Agustus 2024)
- Pendaftaran Bakal Pasangan Calon (27 – 29 Agustus 2024)
- Pemeriksaan Kesehatan (27 Agustus – 2 September 2024)
- Penelitian Dokumen Persyaratan Calon oleh KPU Provinsi, dan Kabupaten/Kota (29 Agustus – 4 September 2024)
- Pemberitahuan hasil penelitian Dokumen Persyaratan calon oleh KPU Provinsi atau kabupaten/kota (4 – 6 September 2024)
- Perbaikan dan Penyerahan perbaikan dokumen persyaratan calon oleh partai politik atau gabungan partai politik dan/atau bakal pasangan calon perseorangan kepada KPU Provinsi (5 – 8 September 2024)
- Penelitian perbaikan dokumen persyaratan calon oleh KPU provinsi dan kabupaten/kota (5 – 12 September 2024)
- Pemberitahuan penelitian perbaikan dokumen persyaratan calon oleh KPU Provinsi atau Kabupaten/kota (12-13 September 2024)
- Pengajuan calon pengganti (4-15 September 2024)
- Penelitian Dokumen perbaikan syarat calon pengganti (4-21 September 2025)
- Penetapan pasangan calon (22 September 2024)
- Pengundian dan pengumuman nomor urut pasangan calon (23 September 2024).
Dengan adanya pelaksanaan rakor dan sosialisasi ini, diharapkan mampu memberikan pengetahuan serta pemahaman terhadap seluruh pihak terkait untuk Alur dan mekanisme tahapan pilkada 2024 mendatang.