TATIYE.ID (POHUWATO) – Program pemerintahan Saipul Mbuinga – Suharsi Igirisa untuk mewujudkan masyarakat Pohuwato yang sehat maju dan sejahtera (SMS) semakin terlihat keberhasilannya.
Hal itu terlihat dari menurunnya angka kemiskinan Kabupaten Pohuwato.
Kepala Baperlitbang Pohuwato, Irfan Saleh mengatakan, pada tahun 2022 angka kemiskinan Kabupaten Pohuwato mengalami penurunan hingga angka 17,87 persen dibandingkan tahun sebelumnya tahun 2021 sebesar 18,08 persen.
Irfan mengaku bersyukur atas penurunan angka kemiskinan tersebut yang baru saja dirilis oleh Badan Pusat Statistik.
“Syukur Alhamdulillah, sesuai publis BPS pusat, via kantor BPS Pohuwato, angka kemiskinan Pohuwato tahun 2022 sebesar 17,87 persen, mengalami penurunan dibandingkan tahun 2021 sebesar 18,08 persen,” kata Irfan.
Lebih lanjut, Irfan menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Pohuwato terus mengupayakan agar masyarakat Kabupaten Pohuwato semakin sejahtera, sebagaimana visi misi SMS.