TATIYE.ID (POHUWATO) – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan bersama Tim Penggerak PKK Pohuwato sukses menggelar kegiatan bertemakan literasi untuk kesejahteraan di Desa Banuroja, Kecamatan Randangan.
Sabtu (10/07/2021).
Kasie Pembudayaan Kegemaran Membaca, Perpustakaan Kabupaten Pohuwato, Yusri Ismail, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan ibu-ibu PKK agar tetap produktif meski di masa pandemi covid 19.
“Pandemi covid-19 bukan berarti kita tidak bisa bekerja, melainkan bagaimana tetap produktif dengan berbagai usaha dalam membantu kebutuhan rumah tangga. Akan tetapi tentu tetap berada di rumah dengan melakoni usaha yang diminati,” jelas Yusri.
“Ini merupakan tindaklanjut dari MoU Disperpusip dengan TP PKK Pohuwato, jadi mulai saat ini kami sama-sama turun ke desa melakukan pertemuan dengan PKK untuk menggelar kegiatan literasi,” imbuhnya.
Kegiatan ini sendiri dihadiri Ketua Bidang 2 PKK Pohuwato, Rusni Djafar, Ketua Pokja 2, Risna R. Laisa bersama anggota diantaranya Fatma Alhasni, Amna Mbuinga, Hilda Masloman dan Susanti Rahman.