Pada kegiatan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Masyarakat Kecamatan Popayato di DPRD Pohuwato, Wawan Hatama mendapatkan standing applause atau sorakan meriah dari warga masyarakat Popayato.
Sorakan tersebut seketika menggema saat Wawan Hatama memberikan solusi kepada pimpinan RDP yang dipimpin langsung oleh ketua DPRD Nasir Giasi terkait persoalan PT. Perkebunan Lebuni.
Usai memberikan saran agar pimpinan RDP dapat menjadikan dasar izin PT. Perkebunan Lebuni yang keluar melalui OSS DPM PTSP, Wawan Hatama mendapatkan sorakan “Hidup Aleg Dapil Popayato”.
Seketika ruangan RDP menggema dengan teriakan tersebut. Namun sayang, selaku pimpinan RDP, Nasir justru meminta agar masyarakat jangan berlebihan memberikan pujian ke Wawan Hatama yang merupakan Aleg dari Partai Gerindra.
Alasannya karena, supaya tidak ada ketersinggungan karena ada Aleg lain yang juga merupakan perwakilan dari Partai Golkar yaitu, Rizal Pasuma dan Jeni Ema tulung yang juga berasal dari Dapil Popayato.
Nasir juga menyampaikan bahwa dirinya juga adalah bagian dari masyarakat Popayato yang besar di salah satu desa yang berada di Kecamatan Popayato. Olehnya dia merasa terpanggil soal PT. Perkembangan Lebuni.