TATIYE.ID (GORUT) – Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo Utara mengadakan rapat evaluasi penyerapan anggaran 2021 dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu.
Rapat dilaksanakan di Aula Gerbang Emas dan diikuti oleh kurang lebih 50 OPD di lingkup Pemda Gorut, Rabu (07/04/2021)
Ditemui usai rapat, Thariq mengatakan bahwa dirinya memang secara khusus diminta oleh Bupati Gorut untuk memimpin Rapat Evaluasi Penyerapan dan Pengimputan Anggaran 2021.
“Saya dimintakan oleh Bupati untuk memimpin rapat hari ini untuk evaluasi penyerapan anggaran dan pengimputan serta mencarikan solusi untuk kendala yang ada di masing-masing OPD,” ungkap Thariq.
Ia menambahkan bahwa rapat evaluasi itu dilakukan tepat waktu meskipun hanya dihadiri 12 OPD dari 53 undangan OPD. Untuk itu, Thariq meminta para pimpinan OPD agar lebih menghargai waktu, menurutnya ini merupakan salah satu kendala dalam keterlambatan penyerapan anggaran di OPD.
“Saya memulai rapat pada tepat waktu dan yang hadir pada saat itu hanya 12 OPD dari 53 OPD yang diundang, saya ingin pimpinan OPD lebih menghargai waktu,” pungkasnya.