TATIYE.ID (GORUT) – Bupati Gorontalo Utara Indra Yasin melakukan peninjauan pelaksanaan pemilihan BPD tingkat Kabupaten Gorontalo Utara tahun 2021 di Kecamatan Kwandang dan Tomilito, Minggu (30/05/2021).
Usai meninjau, Indra mengatakan bahwa BPD merupakan salah satu lembaga di desa yang membantu mewujudkan program-program pembangunan untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.
“Mengingat kolaborasi kedua lembaga ini tidak bisa dipisahkan. Karena tujuannya untuk mewujudkan program – program pembangunan desa yang berimplikasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ungkap Bupati Indra.
Karena itu, Bupati Indra berharap kepada anggota BPD yang terpilih pada hari ini dapat menampung dan menyampaikan aspirasi masyarakat kepada kepala desa.
“Mereka bertugas memusyawarakan semua perencanaan desa. Karena BPD adalah keterwakilan masyarakat. Maka setiap aspirasi bisa ditampung, sehingga suatu saat bertemu dengan kepala desa membicarakan terkait aspirasi yang diamanatkan oleh masyarakat,” pungkasnya.