TATIYE.ID (BOALEMO) – Bupati Boalemo Anas Jusuf mengunjungi lokasi Keramba Jaring Apung (KJA) milik Kelompok Nelayan Mina Jaya (KNMJ) yang terletak di Desa Tapadaa, Kecamatan Botumoito, Kamis (14/04/2022).
Dalam kunjungan tersebut juga turut dihadiri Ketua TP.PKK Kabupaten Boalemo, Lisna Mohi dan Kadis Perikanan dan kelautan Asra Murad.
Anas menjelaskan bahwa tujuan dilaksanakannya penebaran benih iķan adalah sebagai upaya untuk meningkatkan populasi ikan yang ada di perairan serta sekaligus menjaga kelestarian ekosistem laut.
“Tentu hal ini merupakan salah usaha untuk meningkatkan gairah ekonomi masyarakat yang terpuruk akibat pandemi covid -19,” ujarnya.
Untuk itu, Anas berharap kepada kelompok nelayan Mina Jaya Desa Tapadaa, agar lebih meningkatkan pengelolaan Kerambah Jaring Apung (KJA) sebagai tempat pemeliharaan ikan, sehingga dapat memberikan konsumsi bagi masyarakat yang membutuhkan.
Ia pun mengapresiasi kegiatan kelompok nelayan Mina Jaya desa Tapadaa yang telah melakukan penebaran benih ikan kerapu dan bubara di kerambah Jaring Apung (KJA).