TATIYE.ID (KOTA GORONTALO) – Pemerintah Kota Gorontalo menjalin kerja sama dengan PT Buana Media Teknologi. Hal ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU), di Artotel Gelora Senayan Jakarta, Jumat (08/11/2024).
Pj Wali Kota Gorontalo, Ismail Madjid, menjelaskan, kegiatan ini dalam rangka penerimaan pembayaran pajak daerah Kota Gorontalo, sekaligus kerja sama untuk mengoptimalkan potensi yang dimiliki Kota Gorontalo, guna berikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.
“Kerja sama ini bertujuan untuk mengoptimalkan potensi yang kita miliki, guna memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, meningkatkan kualitas pembangunan daerah, dan mendorong kesehahteraan masyarakat secara berkelanjutan,” ujar Ismail.
“Kegiatan pada hari ini merupakan langkah nyata dalam membangun komitmen bersama antara pemerintah Kota Gorontalo dengan PT. Buana Media Teknologi (Gudang Voucher) adalah perusahaan yang bergerak sebagai penyelenggara jasa sistem pembayaran QRIS dan penerbit uang elektronik,” sambungnya.
Ismail berharap, setelah penandatanganan kerja sama ini bisa memberikan manfaat yang nyata untuk masyarakat dan pembangunan di Kota Gorontalo.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras dalam mempersiapkan perjanjian kerja sama ini. Semoga dengan adanya MoU ini, kita dapat mewujudkan visi bersama, memberikan kontribusi positif, dan menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat dan kemajuan Kota Gorontalo yang kita cintai,” tandasnya.