TATIYE.ID (GORUT) – Jufri Budiman, sosok pria kelahiran Gorontalo Utara yang sudah lama berkiprah di perantauan ini di minta untuk pulang kampung demi membangun tanah kelahirannya.
Pria yang sukses menjadi pengusaha besar dan wakil rakyat di DPRD Provinsi Kalimantan Utara ini kini tengah menjadi perbincangan sejumlah kalangan publik di Pilkada 2024.
Sejumlah masyarakat maupun aktivis Gorontalo Utara menilai sosok bos JB yang menjadi sapaan akrab para koleganya ini mampu dan layak memimpin Bumi Gerbang Emas.
“Ini lahir dari desakan masyarakat dan kalangan aktivis. Pasalnya dalam silaturahmi kami melalui sambungan telfon dengan beliau kemarin, saya dan beberapa kalangan aktivis maupun masyarakat meminta kesiapannya untuk membangun daerah yang kita cintai ini,” kata Nanang, Minggu, (14/4/2024).
Nanang juga mengatakan bahwa, politisi Partai Gerindra ini merupakan sosok kuda hitam yang layak menjadi orang nomor satu di tanah kelahirannya sendiri.
“Alhamdulillah dari perbincangan kami itu, beliau menyampaikan kesiapannya untuk pulang kampung demi membangun daerah yang melahirkannya, ” ungkapnya.
Ketua Barusan Muda Penega Amanat Nasional (BM PAN) Gorut juga ini menjelaskan, keinginan mereka untuk meminta Ketua Komisi III DPRD Provinsi Kaltra maju di Pilkada, tentu sudah melalui tahap-tahap pertimbangan yang cukup panjang. Apalagi Jufri di nilai merupakan putra daerah yang sukses menjadi pengusaha dan politisi di perantauan.
“Kenapa harus beliau, karna kami menilai sepak terjang nya sudah cukup baik dan mampu membangun daerah ini,” ungkapnya. (*)