TATIYE.ID (GORUT) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo Utara menyelenggarakan Apel Gerakan Coklit Serentak untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Acara ini berlangsung di berbagai titik di setiap kecamatan dan dipimpin oleh Ketua serta Anggota KPU Gorontalo Utara pada Sabtu, (25/7/2024).
Ketua KPU Gorontalo Utara, Sofyan Jakfar, memimpin apel di Kecamatan Ponelo Kepulauan. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya kegiatan ini untuk memastikan keakuratan data pemilih.
“Gerakan Coklit Serentak ini adalah langkah awal yang krusial untuk menjamin validitas dan keakuratan data pemilih, yang nantinya akan berpengaruh pada kesuksesan Pilkada 2024,” kata Sofyan.
Di Kecamatan Tolinggula dan Biau, apel dipimpin oleh Divisi Rendatin, Yudhistirachmatika Saleh. Sementara itu, Divisi Teknis, Nur Istiyan Harun, memimpin apel di Kecamatan Sumalata dan Sumalata Timur, menekankan pentingnya koordinasi yang baik antara petugas untuk menghindari data ganda dan memastikan semua warga terdata dengan benar.
Divisi SDM, Yanti Halalangi, memimpin apel di Kecamatan Atinggola dan Gentuma. Ia menyampaikan bahwa peran sumber daya manusia dalam proses coklit sangat vital karena membutuhkan ketelitian dan komitmen yang tinggi dari setiap petugas lapangan.
Di Kecamatan Anggrek dan Monano, apel dipimpin oleh Divisi Hukum, Noval Katili. Ia mengingatkan semua petugas untuk mematuhi peraturan yang ada dan bekerja secara transparan untuk menjaga integritas proses pemilihan.
Untuk Kecamatan Kwandang dan Tomilito, apel dipimpin oleh Anggota KPU Provinsi, Sophian Rahmola, didampingi oleh Sekretaris KPU Gorut, Friyanto Hatibie. Sophian menekankan pentingnya kerjasama antara KPU, Pemerintah, TNI/POLRI, Panwascam, PPK, PPS, dan Pantarlih untuk memastikan gerakan coklit berjalan lancar dan tepat sasaran.
Kegiatan apel ini juga dihadiri oleh unsur pemerintah setempat, TNI/POLRI, Panwascam, PPK, PPS, dan Pantarlih. Kehadiran berbagai elemen ini menunjukkan komitmen bersama untuk menyukseskan Pilkada 2024 dengan data pemilih yang akurat dan terpercaya. (*)