TATIYE.ID (DEPROV) – Komisi IV DPRD Provinsi Gorontalo melakukan kunjungan kerja ke Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Bone Bolango, Selasa (18/10/2022)
Kunjungan kerja digelar dalam rangka menindaklanjuti aspirasi terkait persoalan organisasi maupun program kerja oleh Ikatan Pamong Belajar Indonesia (IPABI)
“Jadi kunjungan kerja ini sebagai tindak lanjut kami untuk merespon keluhan IPABI yang pada Senin kemarin telah melahirkan dua rekomendasi,” ujar Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Gorontalo, Adnan Entengo.
Adnan menjelaskan, dua rekomendasi yang lahir pada pertemuan sebelumnya, yakni mendukung kerja – kerja IPABI melalui dukungan pemerintah baik secara moril maupun materil.
Kemudian lanjut Adnan, pihaknya akan memperjuangkan anggaran untuk warga belajar berusia 21 tahun keatas yang tidak terakomodir oleh Bantuan Operasional Penyelenggaraan (BOP)
“Dua poin penting inilah yang menjadi bahan kami untuk disampaikan ke kementerian terkait, pasca agenda reses anggota DPRD Provinsi Gorontalo,” tutupnya. (**)