TATIYE.ID (GORUT) – Acara pisah sambut Komandan Brigadir Infanteri 22/OM dari pejabat lama Kolonel Inf. Wawan Kusnendar S.IP, MM, kepada pejabat baru Letnan Kolonel (Letkol) Inf. Made Sandy Agusto dihadiri oleh bupati Gorontalo Utara Indra Yasin.
Acara tersebut dilaksanakan di Mako Brigif 22/OM, dihadiri Kasrem 133/NW, Dandim 1314 Gorut, Kapolres Gorut, Dansat Brimob Polda Gorontalo, serta pejabat TNI lainnya, Sabtu, (20/03/2021).
Mewakili pemerintah daerah serta masyarakat gorontalo utara indra yasin dalam sambutanya mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas jasa-jasa dan pengabdianya untuk daerah gorontalo khususnya Gorontalo Utara.
“Saya ucapkan terimakasih kepada pejabat lama yang sudah mengabdikan dirinya terhadap bangsa dan negara, khususnya di daerah ini. Tentu atas dedikasi serta jasa – jasa dan pengabdian selama ini satu kebanggaan kita pemerintah dan masyarakat Gorut,” ungkapnya.
Dirinya berharap kedepan komunikasi pemerintah dengan unsur TNI/Polri bisa berjalan dengan Baik.
“Suatu keberhasilan tidak mungkin bisa terwujud tanpa adanya kerjasama. Saya berharap komunikasi dengan semuanya bisa berjalan baik. Sehingga silaturahmi dan kerjasama di daerah ini, baik pemerintah dan unsur Forkopimda dapat terjaga dengan baik,” pungkasnya