TATIYE.ID (KOTA GORONTALO) – Memasuki tahun 2025, Pemerintah Kota Gorontalo menggelar apel kerja perdana yang dihadiri seluruh pejabat dan pegawai, Kamis (02/01/2025). Dalam apel tersebut, Penjabat Wali Kota Gorontalo, Ismail Madjid, menyampaikan arahan penting terkait pelaksanaan program-program strategis tahun ini.
Ismail menegaskan, pemerintah telah menetapkan sejumlah program, baik yang bersifat rutin maupun prioritas, untuk setiap organisasi perangkat daerah (OPD) dan unit kerja di lingkungan Pemkot Gorontalo. Ia meminta seluruh OPD memastikan program tersebut terlaksana sesuai target yang telah direncanakan.
“Kita sudah menetapkan berbagai program kegiatan baik rutinitas maupun prioritas di setiap perangkat daerah dan unit kerja. Program ini harus dilaksanakan dan diselesaikan sesuai target yang telah direncanakan,” tegas Ismail dalam sambutannya.
Lebih lanjut, Ismail menginstruksikan kepada seluruh pimpinan instansi, termasuk lurah dan camat, untuk menyusun langkah teknis kebijakan operasional guna mendukung pencapaian target. Ia menyoroti pentingnya perbaikan standarisasi kinerja, pelayanan, kompetensi, dan akuntabilitas dalam setiap hasil kerja.
“Tujuannya adalah untuk mencegah kegagalan dalam pelaksanaan program kegiatan. Standar pelayanan dan kompetensi harus ditingkatkan,” tambahnya.
Di penghujung arahannya, Ismail menekankan pentingnya meningkatkan performa birokrasi dibandingkan tahun sebelumnya. Ia menilai, keberhasilan ini sangat bergantung pada kemampuan seluruh aparatur, mulai dari pimpinan instansi hingga tenaga honorer, dalam mengoptimalkan potensi yang ada.
“Bagaimana kita mencapai performa birokrasi yang lebih baik di tahun 2025? Jawabannya ada pada kita masing-masing. Kemampuan kita dalam memberdayakan potensi menjadi barometer keberhasilan kinerja,” tutup Ismail.
Apel kerja ini menjadi momentum awal untuk meneguhkan komitmen Pemkot Gorontalo dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Dengan langkah strategis dan target yang jelas, diharapkan tahun 2025 menjadi periode yang penuh capaian positif bagi Kota Gorontalo.