TATIYE ID (BOALEMO) – Kunjungan kerja Gubernur Rusli habibie sangat dirindukan dibumi Boalemo Damai Bertasbih. Pasalnya empat tahun pemerintahan Damai baru kali mendapat kunjungan dari orang No. 1 di Provinsi Gorontalo itu.
Kunjungan kerja (Kunker) tersebut berlangsung di Aula Pendopo pada selasa pagi (16/02/2021) dengan menerapkan protokol kesehatan.
Mengawali sambutannya, Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie mengatakan bahwa virus covid -19 belom berakhir bahkan sampai saat ini masih ada yang terpapar di karantina lokal, karantina mandiri, karantina Pusat, termasuk Boalemo.
“Tetangga kita, saudara kita, keluarga kita, bahkan orang yang kita sayangi sekarang ada yang terpapar dikarantina lokal, mandiri, pusat, termasuk Boalemo,”kata Rusli.
Dirinya menambahkan bahwa virus covid-19 atau corona hampir setiap hari pasang surut. Untuk itu dirinya berharap kepada seluruh Pemerintah Daerah serta masyarakat Boalemo agar tetap menerapkan 3M.
Mencuci tangan dengan sabun
Memakai masker ketika keluar rumah.
Menjaga jarak
Apresiasi pun diberikan Gubernur Gorontalo kepada Pemerintah Boalemo yang berupaya memutus mata rantai penyebaran virus covid-19.
“Jangan pernah lelah, jangan pernah puas, tetap waspada, protkes tetap dijalankan, dan target kita pak Bupati untuk vaksin baik untuk nakes, para pelayanan – pelayan yang lansung bersentuhan dengan masyarakat umum termasuk para pejabat, Bupati wakil Bupati, sekda, serta para Asisten, saya berharap segera mungkin melakukan penyuntikan vaksinasi,”harapannya. (*)