TATIYE.ID (POHUWATO) – Terkait beredarnya informasi bahwa Pilkada di Kabupaten Pohuwato akan dilakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU), kuasa hukum Paslon Saipul A. Mbuinga – Suharsi Igirisa sebut informasi itu tidak benar.
Salah satu kuasa hukum Paslon SMS, Fauzil Bakari mengatakan, saat ini ia bersama rekan-rekannya tengah mempersiapkan sidang awal pada tanggal 27 Januari yaitu sidang memeriksa kelengkapan dan kejelasan materi permohonan, memeriksa dan mengesahkan alat bukti pemohon, selanjutnya pengucapan ketetapan sebagai pihak terkait.
“Info PSU itu Hoaks atau tidak benar, saya bersama rekan-rekan saat ini tengah mempersiapkan sidang pertama pada tanggal 27, yaitu sidang kelengkapan permohonan gugatan, ” kata Fauzil
Saipul A. Mbuinga berharap, untuk masyarakat Kabupaten Pohuwato tetap kondusif dalam menyikapi isu-isu yang beredar, terlebih isu yang disebarkan tidak dapat dipertanggungjawabkan.
“Saya harap masyarakat pohuwato tetap tenang menyikapi isu-isu yang beredar, terlebih isu tersebut adalah isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan, ” harap Saipul