TATIYE.ID (KOTA GORONTALO) – Jelang pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Gorontalo resmi menerima Logistik surat suara yang telah tiba di Gorontalo, Minggu (28/10/2024).
Logistik yang akan digunakan dalam pelaksanaan pilkada tersebut tiba di pelabuhan Gorontalo pada pukul 08.30 Wita dan dilakukan pengecekan oleh Ketua KPU Provinsi Gorontalo, Sophian Rahmola.
Setelah dilakukan pengecekan dan dipastikan kondisi logistik utuh serta sesuai dengan jumlahnya, kemudian Ketua KPU Provinsi Gorontalo secara langsung melepas kebutuhan logistik tersebut ke masing-masing KPU Kabupaten/Kota.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua KPU Kota Gorontalo, Mario S. Nurkamiden menyampaikan bahwa, logistik surat suara ini selama perjalanan menuju gudang di KPU kota Gorontalo mendapatkan pengawalan langsung dari pihak pengamanan dan juga Bawaslu Kota Gorontalo.
“Ketua KPU Kota Gorontalo, Mario S. Nurkamiden menyampaikan bahwa, logistik surat suara ini dalam perjalanan menuju gudang di KPU kota Gorontalo dikawal langsung oleh pihak pengamanan dan juga Bawaslu Kota Gorontalo,” jelas Mario.