TATIYE.ID (GORUT) – Lima bulan jelang gelaran Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024, Polres Gorontalo Utara menggelar apel Pasukan Operasi Mantap Brata 2023 -2024 di halaman Mapolres Gorontalo Utara, Selasa (17/10/2023).
Apel pengamanan pemilu tersebut bertujuan guna mengantisipasi kerawanan jelang tahapan inti Pemilu 2024 di wilayah hukum Polres Gorontalo Utara.
Kegiatan apel pengamanan Pemilu itu di hadiri oleh Ketua KPU Kabupaten Gorontalo Utara, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Gorontalo Utara, Kepala Kejaksaan Negeri Gorontalo Utara, Dandim 1314 Gorontalo Utara, dan Kapolres beserta jajaran pejabat tinggi Mapolres Gorontalo Utara.
Dari pantauan Tatiye.id, ketua KPU Munawir Ismail, bersama jajaran forkopimda lainnya terlihat sedang melihat serta melakukan pengecekan peralatan dan kesiapan Polri dalam pengaman Pemilu 2024 nanti.
Dalam peninjauan kesiapan pasukan tersebut, Munawir menyampaikan bahwa pentingnya kolaborasi bersama dalam mensukseskan Pemilu di tahun 2024 nanti.
“Saya berharap kolaborasi, baik dari pihak Pemerintah Daerah maupun unsur TNI – Polri ini dapat membantu kami dalam menyelenggarakan Pemilu dengan aman, lancar, serta kondusif,” ungkapnya.(*)