TATIYE.ID – Komisi Pemilihan umum (KPU) telah memulai proses penghitungan suara Pemilu 2024. Hasil sementara berdasarkan data pada pukul 06.00 WIB, Kamis (15/02/2024) di Provinsi Gorontalo, pasangan calon presiden (capres) dan wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka untuk sementara meraih 31.960 suara atau 66,88%.
Sementara itu, pasangan calon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar meraup 13.817 suara atau 28,91%. Pasangan calon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD meraih 2.013 suara atau 4,21%.
Total data yang masuk ke KPU saat ini masih 23,79% atau 842 TPS dari total 3.539 TPS di seluruh Provinsi Gorontalo. Adapun total DPT se Provinsi Gorontalo berjumlah 881.206.