
TATIYE.ID – Masyarakat Ololalo, Leato Selatan kembali mengadakan perayaan Lebaran ketupat dengan menggelar Gebyar Ketupat Racing Bahari, Rabu (17/04/2024)
Gebyar Ketupat Racing Bahari merupakan agenda tahunan yang sudah dilaksanakan sejak tahun 2.000 sebagai ajang silaturahmi yang dinantikan setiap tahun.
Acara ini dihiasi dengan berbagai kegiatan dan lomba, seperti pawai perahu, lomba balap perahu, lomba gendong istri, tarik tambang, hingga cukur kelapa dangdut. Semua kegiatan ini pastinya memicu semangat dan antusiasme dari banyak masyarakat.
Menariknya, setiap tahunnya peserta lomba tidak dipungut biaya, dikarenakan kegiatan ini sering mendapat sponsor. Di tahun ini, Gebyar Ketupat Racing Bahari disponsori oleh PT. Azwa Utama, Suzuki, dan masih banyak lagi.

Selain lomba, masyarakat Ololalo juga menyelenggarakan Open House, yang menyuguhkan hidangan bagi siapa saja yang berkunjung.
“Sudah kegiatan rutin tahunan kita masyarakat sini selalu menyediakan makanan, jadi kita mengadakan Open House, siapa saja silahkan mampir dan siapa saja boleh makan, kita pesta rakyat disini,” ujar Ivan Beno Olii, panitia penyelenggara Gebyar Ketupat Racing Bahari.

Dengan adanya berbagai perlombaan yang diselenggarakan, pihak kepolisian menghimbau kepada masyarakat untuk tidak menjadikan perayaan Gebyar Ketupat di Leato Selatan sebagai ajang perjudian
“Kami memohon dengan hormat kepada masyarakat, lomba-lomba yang diadakan jangan dimanfaatkan untuk perjudian. Karena ini kalau dibiasakan jadi sesuatu yang tidak baik. Oleh karena itu kami himbau jangan sampai dimanfaatkan dengan tidak baik,” ujar Suharjo, Kabag Ops
Kegiatan ini tidak hanya mendapat pengamanan dari pihak kepolisian, tetapi juga mendapat pengamanan ketat dari TNI Angkatan Laut. Hal ini mengingat beberapa kegiatan seperti pawai perahu dan balap perahu berlangsung di laut.
Pewarta: Abel.