Tatiye.id (Bonebol) – DPRD Bone Bolango sangat mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten Bone Bolango yang telah menguncurkan dana melalui dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tahun anggaran 2022 untuk membangun gedung baru untuk Layanan Jiwa, Napza, dan VIP RSUD Tombulilato.
Hal tersebut diungkapkan Anggota DPRD Bone Bolango Faisal Yunus ditemui usai menghadiri peresmian gedung baru RSUD Tombulilato. Peresmian tersebut diresmikan langsung oleh Bupati Hamim Pou didampingi Wakil Bupati Merlan S. Uloli, Selasa (1/8/2023).
“Sudah banyak juga pasien disini, yang jelas kapasitas saya sebagai Anggota DPRD mengapresasi langkah Pemerintah yang telah menguncurkan dana pembagunan gedung baru ini,” ungkap Faisal.
Terakhir kata Faisal, dengan pembangunan gedung baru tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat dalam hal pelayanan kesehatan.
“Kami harus menjaga, artinya bagaimana merawat gedung ini, bisa saja tahun berikut mungkin ada penambahan, nanti kita liat bagaimana keuangan daerah untuk kedepan,” pungkasnya.