TATIYE.ID (KOTA GORONTALO) – Peringatan HUT Kota Gorontalo yang pencanangannya digelar Ahad 5 Maret 2023 di lapangan Taruna Remaja, Wali Kota Gorontalo, Marten Taha berpesan semua pihak untuk dapat berpartisi dalam rangkaian kegiatan memperingati HUT Kota Gorontalo ke-295 tahun ini.
Dari tema yang diangkat yakni ‘Tingkatkan kemandirian daerah, pulihkan ekonomi menuju masyarakat sejahtera’ menunjukkan bahwa moment HUT Kota ini secara khusus mengajak semua pihak untuk dapat mendukung kemandirian dalam pelaksanaan agenda dalam rangkaian HUT kota dan secara lebih umum kemandirian dalam melaksanakan agenda-agenda pembangunan lainnya.
“Kemandirian ini diharapkan dapat menjadi trigger bagi pemulihan ekonomi daerah di pasca mencapai pandemi untuk tetap konsisten Masyarakat sejahtera sebagaimana visi dan misi Kota Gorontalo,” ujar Marten Taha.
Oleh karena itu, sekali lagi Walikota dua periode tersebut berharap agar panitia dapat memperluas gaung dari HUT kota sekaligus dapat secara intensif melibatkan semua pihak untuk dapat berpartisi dalam rangkaian kegiatan memperingati HUT kota Gorontalo ke-295 tahun ini.
Kepada pihak pemerintah kecamatan dan kelurahan agar mulai hari ini dapat menggerakkan masyarakat melalui kegiatan-kegiatan perayaan yang murah meriah. Demikian juga dengan seluruh OPD agar dapat meramaikan di lingkungan OPD masing-masing, termasuk secara aktif mengikuti seluruh agenda peringatan di tingkat kota.
“Saya yakin, bila kita pemerintah secara aktif menjadi motor penggerak maka peringatan ulang tahun Kota Gorontalo pada tahun ini akan lebih semarak dan bahkan bisa menjadi inspirasi semangat untuk kegiatan-kegiatan produktif lainnya,” kata.
“Dengan mohonkan ridho Allah SWT, seluruh rangkaian kegiatan dalam rangka HUT Kota Gorontalo ke-295 yang jatuh pada tanggal 19 Maret 2023 saya canangkan dengan resmi,” pungkasnya. (*)