TATIYE CHANNNEL (BOALEMO) – Popularitas game online yang semakin tinggi pada akhir- akhir ini yang tidak hanya dimainkan oleh orang dewasa, anak-anak pun sudah terbuai dengan permainan di dunia maya ini.
Hal ini yang membuat Wakil Ketua DPRD Boalemo Hardi Mopangga untuk membuat Turnamen Game Online yang bertajuk “Tournament PUBG Mobile Mahardika Boalemo Championship” pada Minggu, (23/06/2019).
Hardi Mopangga mengungkapkan bahwa acara ini selain untuk menekan angka kenakalan remaja, kegiatan ini juga dapat menyatukan para pemuda yang ada di Boalemo.
Terakhir ia berpesan agar kiranya Game online jangan dijadikan sesuatu yang wajib karena keluar dari itu semua masih banyak hal yang wajib untuk dilaksanakan.
Laporan : Mohammad Syarief TC Biro Boalemo