TATIYE.ID (GORUT)– Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Gorut, Alhamid Otoluwa, menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Gorut memiliki peluang untuk menang dalam kasus pengelolaan Pulau Saronde.
Menurut Alhamid, peluang tersebut dapat dimanfaatkan jika pemerintah daerah benar-benar serius menghadapi persoalan tersebut.
Dalam rapat evaluasi, Pemerintah Kabupaten Gorut telah menjelaskan secara rinci alasan di balik putusnya hubungan kerjasama dengan PT Gorontalo Alam Bahari (GAB) yang menjadi pengelola pertama Pulau Saronde.
Alhamid menekankan pentingnya semangat dan keseriusan Pemkab Gorut dalam menghadapi persoalan ini serta menyiapkan langkah-langkah yang tepat untuk mengatasi tuntutan yang diajukan oleh pihak ketiga.