TATIYE.ID (GORONTALO) – Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Sitti Nurain Sompie menggelar vaksinasi massal di Eks gedung Agung Supermarket, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo, Senin (9/10/2021).
Srikandi partai Gerindra itu mengaku, gelaran vaksinasi massal ia galakkan karena tingginya minat warga yang ingin divaksin, khususnya untuk masyarakat di seputaran Kecamatan Limboto.
“Awalnya saya menggelar sosialisasi Perda covid-19. Saat sosialisasi itu banyak warga yang meminta untuk divaksin. Nah, syukur alhamdulillah, di vaksinasi hari ini banyak warga yang berbondong-bondong ingin divaksin,” ungkap Sitti.
Sitti juga mengungkapkan, tingginya animo masyarakat untuk divaksin turut membantu pemerintah daerah untuk memutus rantai penyebaran covid-19.
“Saya senang, banyak warga yang ingin di vaksin, ini membuktikan masyarakat sudah paham akan bahaya virus covid-19. Karena dengan di vaksin, kemungkinan untuk terpapar virus semakin kecil,” pungkasnya.
Diketahui, pelaksanaan vaksinasi di ikuti oleh 132 orang, baik itu vaksinasi tahap pertama maupun tahap kedua.