TATIYE.ID (GORONTALO) – Anggota DPD RI asal Provinsi Gorontalo, Abdurrahman Abubakar Bahmid menggelar reses di sejumlah titik di Kota Gorontalo, Senin (27/12/2021)
Reses kali ini berhasil dimanfaatkannya untuk menyerap aspirasi masyarakat yang tentunya berkaitan erat dengan tupoksi DPD RI.
Abdurrahman Abubakar Bahmid mengatakan, reses tersebut digelar untuk menerima dan mendengarkan langsung aspirasi maupun usulan dari masyarakat yang tentunya sesuai tupoksinya, terutama menyangkut hukum, pemerintahan, politik dan pertanahan
“Bahkan, ada aspirasi yang disampaikan masyarakat tadi, bukan menyangkut bidang saya. Meski begitu, aspirasi tersebut nantinya akan saya sampaikan ke pemerintah pusat” kata Bahmid, Senin (27/12/2021)
Lanjut Bahmid, saat ini ia tetap membuka diri untuk bersama – sama dengan masyarakat, termasuk mendengarkan aspirasi maupun berbagai usulan terkait pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
“Dan bagi masyarakat yang ingin menyampaikan aspirasinya, dipersilahkan. Baik itu disampaikan melalui media sosial, baik Facebook, WhatsApp, maupun SMS pribadi” katanya.
Untuk memaksimalkan fungsi pengawasan tersebut, pihaknya pun kata dia, akan mengundang pihak – pihak terkait untuk menyampaikan aspirasi yang tentunya berkaitan erat dengan tupoksi DPD.
“Aspirasi yang kami peroleh dilapangan nantinya akan disampaikan langsung ke menteri maupun pihak – pihak terkait untuk dibahas sesuai tupoksi” tutupnya. (**)