TATIYE.ID (POLDA GORONTALO) – Guna meningkatkan kemampuan serta kompetensi para Kapolsek yang akan bertugas di kewilayahan Gorontalo, maka Biro SDM melaksanakan kegiatan Pelatihan Peningkatan Kemampuan Kapolsek Tahun Anggaran 2021,
Kegiatan ini di buka langsung oleh Wakapolda Gorontalo Brigjen Pol Pudji Prasetijanto Hadi, M.H., didampingi Irwasda Polda Gorontalo Kombes Pol Yakub Dedy Karyawan, Bertempat Aula Titinepo Polda Gorontalo, (18/02/2021).
Dalam sambutannya Wakapolda Brigjen Pol Pudji Prasetijanto Hadi, mengatakan bahwa yang berdampak munculnya kerawanan kamtibmas dan permasalahan pandemi covid-19 merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi terjadinya perubahan dalam kehidupan masyarakat,
oleh sebab itu untuk mengatasi permasalahan yang diakibatkan terjadinya dinamika lingkungan strategis, maka Polri perlu melakukan penguatan melalui sistem menagemen operasional Polri yang di sesuaikan dengan ancaman serta tantangan tugas Polri kedepan.
“Kapolri dalam komandorisnya, memberikan penekanan melalui program prioritas yaitu di bidang transformasi organisasi, yang dimana akan dilakukan penguatan Polsek dan Polres sebagai lini tahapan pelayanan Polri,” Ujar Pudji dalam sambutannya
Menindaklanjuti hal tersebut, Polda Gorontalo melakukan penguatan organisasi melalui mutasi Kapolsek di jajaran Polda Gorontalo, guna mengoptimalkan kinerja para Kapolsek sebelum melaksanakan tugasnya, maka perlu dilakukan pelaksanaan peningkatan kemampuan Kapolsek.
“Diketahui Polsek merupakan salah satu lini terdepan pelayanan Polri guna mendukung pelaksanaan kegiatan, dan pemeliharaan kamtibmas di jajaran Kewilayahan.
Oleh sebab itu, dibutuhkan peran Kapolsek yang memiliki Kemampuan terkait kompetensi yang mumpuni sebagai menager tingkat bawah guna mendukung kinerja Polsek yang Optimal dalam mewujudkan situasi kamtibmas di wilayah tugasnya,” Jelas Wakapolda
Sebelum menutup sambutannya, Wakapolda berharap kepada peran pejabat utama Polda Gorontalo yang menjadi pemateri dalam kegiatan pelatihan peningkatan kapolsek ini,
agar dapat memberikan materi dengan baik dan mudah dipahami serta dapat di aplikasikan oleh peserta pelatihan.
Jadikan kegiatan ini sebagai sarana menyapaikan program-program kebijakan Kapolri sehingga para peserta pelatihan, nantinya pada saat melaksanakan tugas sebagai Kapolsek dapat langsung di aplikasikan apa yang jadi atensi dari Mabes Polri.
Adapun pejabat utama sebagai pemateri dalam Pelatihan Peningkatan Kemampuan Kapolsek antara lain,
Irwasda Polda Gorontalo Kombes Pol Yakub Dedy Karyawan, Karo Ops Polda Gorontalo, Kombes Pol M. Pratama Adhyasastra, Karo Rena Polda Gorontalo Kombes Pol Suratno, Karo SDM Polda Gorontalo,
Dir Intelkam Polda Gorontalo Kombes Pol Sukendar Eka R. Putra, Dir Reskrimum Kombes Pol Deni Okvianto, Dir Lantas Kombes Pol Winarto, Dir Binmas Kombes Pol Tony Budiarto, dan Dir Samapta Kombes Pol Achamd Surbana. (**)