TATIYE.ID (SPORT) – Pemerintah Provinsi Gorontalo melalui Dispora dan Pengprov IPSI Gorontalo terus menggenjot persiapan jelang gelaran Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Pra POPNAS) wilayah V tahun 2024 yang akan diselenggarakan di Provinsi Gorontalo. Salah satu cabang olahraga (Cabor) yang tengah getol menggenjot kesiapannya yakni pencak silat.
Dari pantauan awak media ini, sebanyak 29 pesilat muda disiapkan untuk tampiln di Pra POPNAS yang akan dimulai pada 1-8 Desember 2024 mendatang. Deddy Punu menuturkan, untuk rincian atlet yang akan mewakili Provinsi Gorontalo yakni 15 atlet putra dan 14 atlet putri.
“Untuk kelas tanding putra ada 9 atlet, seni regu 3 atlet, seni ganda 2 atlet dan seni tunggal putra 1 atlet. Sedangkan untuk putri tanding kami siapkan 8 atlet, seni regu 3 atlet, seni ganda 2 atlet dan seni tunggal 1 atlet,” tutur Deddy Punu, Rabu (13/11/2024).
Dari 29 atlet yang dipersiapkan mengikuti Pra POPNAS tahun ini, Deddy ditemani empat pelatih yang tergabung dalam pelatih tanding maupun seni. Keempat rekannya tersebut yakni Boby Lamusu, Roni Bakari yang akan melatih tanding dan Rochmat C. Gani serta Irwan Husain di kategori seni.
Sementara itu, untuk atlet-atlet yang akan mewakili Gorontalo di Pra POPNAS sendiri terdiri dari atlet-atlet jenjang SMP dan SMA dari beberapa daerah Kabupaten Kota se Provinsi Gorontalo. Para atlet tersebut yakni, Moh. Rizky Putra Adrian (SMP N 2 Gorontalo) kelas A putra, Moh. Ilham Molou (SMA N 1 Tibawa) kelas B putra, Muh. Fachry H. Syakur (SMA N 6 Gorotalo) kelas C putra, Rahmat Lainjong (SMA N 6 Gorotalo) kelas D putra, Rafli Sono (SMA N 1 Gorontalo) kelas E putra, Fairuz Amrullah Ruchban (SMA N 1 Kabila) kelas F putra, Moh. Revaldo B. Lamusu (SMA N 1 Gorontalo) kelas G Pa, Teguh Satrio Pratama (SMA N 3 Gorontalo) kelas H putra, Revan Tahaku (SMA N 1 Bonepantai) kelas I putra, Ramdan Abd. Rahman (SMA N 6 Gorotalo) tunggal putra, Suaib Rahman Djafar (SMA N 1 Batudaa Pantai) dan Syahril Zulfikran Mamu (SMA N 1 Batudaa Pantai) Ganda putra, Moh. Arif Ilham Abdullah (SMK N 1 Gorontalo), Raihan Pomontong (SMK N 1 Gorontalo), dan Rangga Pakaya (SMK N 1 Gorontalo) di Regu putra.
“Untuk patlet putri mereka adalah Marsya Sililama (SMA N 1 Kabila) kelas A putri, Jelis Tiawati Hala (SMA N 1 Gorontalo) kelas B putri, Siti Khairani S. Mokoginta (SMA N 6 Gorotalo) kelas C putri, Alawia Putri La Ode (SMA N 6 Gorotalo) kelas D putri, Puput Pratiwi P. Haryanto (SMA N 6 Gorotalo) kelas E putri, Syifa Salsabila Musa (SMA N 6 Gorotalo) kelas F putri, Faradilla Lasimpala (SMA N 1 Gorontalo) kelas G putri, Muzdalifa Adawiyah Thalib (MTs Al-Yusra) kelas H Pi, Nur Aprilia Rahman (SMP N 2 Gorontalo) Tunggal putri, Tri Vellyn Pombaile (SMP N 4 Gorontalo) Ganda dan Salsabila Dihuma (SMA N 2 Gorontalo) di nomor Ganda putri, dan Keyla Nabila Putri Mahmud (SMK N 1 Gorontalo), Annikmah A. P. Arfandi (SMK N 1 Gorontalo), dan Siti Salsabila S. Bobihoe (SMK N 1 Gorontalo) di nomor Regu putri,” beber Deddy Punu. (*)