TATIYE.ID (KOTA GORONTALO) – Pemerintah Kota Gorontalo (Pemkot) terus berupaya untuk mendukung penggunaan Qris BSG sebagai media pembayaran yang aman, mudah dan praktis bagi seluruh pelaku UMKM di wilayah kota Gorontalo.
Hal tersebut sebagaimana disampaikan oleh walikota Gorontalo, Marten Taha saat menghadiri Bazar Ramadan bertempat di Kantor Wilayah Bank Sulutgo (BSG) Gorontalo. Senin (01/4/2024).
“Saya berharap kepada pelaku-pelaku usaha UMKM ini agar dapat menggunakan kanal Qris sebagai pembayaran sehingga kita lebih mudah, baik dari sisi penjual maupun dari sisi pembeli, untuk bisa melakukan transaksi,” ungkap Marten.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Kantor Wilayah Bank SulutGo wilayah Gorontalo, Sjahron Djamiat Botutihe juga menjelaskan terkait program QRIS untuk nontunai yang didukung OJK untuk literasi keuangan.
“Jadi QRIS itu secara akuntabilitas sangat nyaman, kita tidak perlu uang tunai, terhindar dari copet dan dari sisi keuangan juga akan aman dan pemilik usaha juga akan jelas, uang kasnya jelas,” ujar Sjahron.
Kegiatan ini memiliki tujuan untuk dapat memudahkan masyarakat agar bisa mendapatkan barang-barang kebutuhan pokok selama ramadan maupun menjelang Idulfitri.
Bazar Ramadan ini dimeriahkan oleh live music dan para komedian Gorontalo serta doorprize bagi penggunaan QRIS terbanyak.