TATIYE.ID (GORUT) – Ketua ASKAB PSSI Gorontalo Utara, Hamzah Sidik Djibran, turut menyaksikan Final Riau Cup di Desa Buloila, Kecamatan Sumalata, Kamis (19/10/2023).
Laga final yang mempertemukan dua tim hebat dari wilayah timur dan wilayah barat, Cendrawasi fc (Tolinggula) serta Atinggola fc (Atinggola) itu berlangsung sangat seruh, juga di banjiri ribuan penonton.
Saat di wawancarai usai menyaksikan turnamen tersebut, Ketua Askab Gorut yang biasa disapa dengan sebutan Bang Hamzah itu menyatakan dukungannya terhadap penyelenggaraan turnamen olahraga sepak bola di Kabupaten Gorontalo Utara.
“Saya berharap turnamen sepak bola di kabupaten ini, khususnya Riau Cup bisa menjadi agenda rutin, sehingga kedepannya kualitas pertandingan akan terus meningkat,” harap Hamzah.
Hamzah yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo Utara itu mengatakan bahwa, turnamen sepak bola bukanlah hal yang baru bagi dirinya. Pasalnya sebelum dan sampai dengan saat ini dirinya menjabat sebagai Ketua ASKAB, iapun sudah memberikan perhatian serius terhadap olahraga sepak bola.
“Olahraga satu ini sudah menjadi perhatian serius saya. Sehingganya sayapun akan terus mendukung turnamen olahraga sepakbola di Gorontalo, khusunya di Gorontalo Utara,” ungkapnya.(*)