TATIYE.ID (GORUT) – Ketua Gerakan Aktivis Milenial Provinsi Gorontalo, Amin Suleman, meminta Kapolda Gorontalo menghentikan beberapa permainan ketangkasan di pasar malam Popayato.
Pasalnya Amin menilai hal tersebut sangat nampak sekali dugaan judi berkedok ketangkasan, yang dipantau langsung pada Selasa (9/5/2023) malam.
“Saya lihat langsung permainan ketangkasan tersebut di Lapangan Proklamasi popayato tidak jauh dari Polsek Popayato,” ujar Amin.
Selain itu amin juga menyampaikan, bahwa terinformasi dari karyawan pasar malam itu, dimana akan ada permainan ketangkasan BINGO yang juga ikut meramaikan pasal tersebut.
“Kami berharap Kapolda Gorontalo memerintahkan kepada Kapolres Pohuwato untuk menutup kegiatan judi berkedok ketangkasan, seperti hal yang dilakukan oleh Kapolres Gorontalo Utara menutup permainan ketangkasan di pasar malam blok plan,” jelasnya
Amin menambahkan, untuk wahana dan kegiatan hiburan lainnya kami sangat mengapresiasi, karena itu wujud kepedulian Pemerintah Daerah Pohuwato menghibur masyarakat Pohuwato khususnya masyarakat Kecamatan Popayato. Namun selain kegiatan itu, iapun meminta untuk ditindak tegas oleh Kapolda.(*)