TATIYE.ID (POLITIK) – Nama Syam T. Ase (STA) dan Usman Tahir Rajak (UTR) saat ini digadang gadang bakal memperebutkan kursi orang nomor satu di Kabupaten Gorontalo pada 2024 mendatang.
Tentu bukan tanpa alasan kedua tokoh politik ini dijagokan dalam pilkada Kabgor dari PPP. Syam sudah membuktikan elektabilitas dengan menjadi ketua DPRD Kabupaten Gorontalo di periode ketiganya.
Sementara, Usman Tahir Rajak juga sudah membuktikan elektabilitasnya di Boliyohuto Cs dengan mendapatkan 8.928 suara pada Pileg 2019 kemarin yang mengantarkannya duduk di DPRD Provinsi Gorontalo.
Terlepas dari siapa yang bakal menjadi calon Bupati Gorontalo, salah satu aktivitas di Gorontalo, Fanly Katili menanggapi bahwa terlalu dini untuk membicarakan Pilkada. Sementara Pileg akan dilaksanakan terlebih dahulu.
“Terlalu dini jika pak Syam dan pak Usman menjadi calon bupati. Mereka harus selamatkan dulu Pemilihan Legislatif (Pileg) pada Februari 2024,” kata Fanly.
Fanly menambahkan, jika Syam tidak akan maju lagi di Pileg, maka satu kursi di DPRD akan hilang karena elektabilitas Syam sudah terbukti. Sementara, jumlah kursi di DPRD menentukan partai untuk dapat mencalonkan kadernya sendiri di Pilkada.
“Sehingganya, sukseskan dulu Pileg Februari 2024 dgn tetap menjadi Konstestan dan Memenangkan PPP Lalu berpikir mslh Kemenangan di Pilkada,” tandas Fanly.