Tatiye.id (GORUT) – Jelang hari raya Idul Fitri 1442 H, Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara (Pemkab Gorut) melalui Sekertaris Daerah (Sekda), Ridwan Yasin memberikan puluhan paket berkah Ramadhan kepada awak media yang ada di lingkup Pemkab Gorut, Rabu (20/05/2020).
“Mengapa kami berikan Paket berkah ramadhan ini, karena mereka juga merupakan salah satu garda terdepan dalam menyebarkan informasi yang akurat, dari informasi Covid-19 sampai dengan pelayanan dan agenda pemerintah dalam menanggulagi wabah Covid-19,” Kata Sekda Ridwan Yasin diruang kerjanya.
Ridwan juga menghimbau kepada beberapa pihak perusahaan media yang menjalin kerja sama dengan pemerintah daerah Kabupaten Gorontalo Utara agar memberikan informasi yang akurat dan terpercaya.
“Pemda dan media adalah satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan, olehnya kerja sama yang baik ini diharapkan bisa terjalin dalam setiap momen,†ujarnya.
“Semoga bantuan paket berkar Ramadhan ini bisa bermanfaat bagi penerima,†tambah Ridwan. (*)
Pewarta : Ayis Abdullah