TATIYE.ID (DEPROV) – Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Adhan Dambea meminta pemerintah untuk tidak berlebihan melakukan penindakan selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Provinsi Gorontalo.
Adhan menilai, pemerintah harusnya memikirkan nasib rakyat. Bukan malah mempersulit keadaan rakyat dengan mengangkut dagangan pemilik usaha ditengah penerapan PPKM.
“Kalau memang toh ingin ditertibkan, saya sangat setuju. Tetapi bagaimana upaya pemerintah ? Sudah tau rakyat susah, tempat usaha mereka malah ditertibkan, bahkan diangkat-angkat,” ucap Adhan.
Menurut Adhan, pemerintah harus bijak dalam menyikapi persoalan tersebut. Apalagi kata Adhan, Provinsi Gorontalo tidak masuk dalam 15 daerah yang memberlakukan PPKM Darurat di luar pulau Jawa dan Bali.
“Jangan terlalu berlebihan menyikapi hal ini. Buktinya Gorontalo tidak seperti daerah lain yang mengalami lonjakan kasus positif. Ini terbukti bahwa masyarakat juga peduli terhadap kesehatannya sendiri dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,” jelasnya. (*)