TATIYE.ID (KAMPUS) – Seorang mahasiswi Universitas Negeri Gorontalo (UNG) mengeluhkan dosennya sering tidak tepat waktu dalam perkuliahan. Bahkan, mahasiswi ini berani menyebut dosennya tersebut tak tahu diri.
Sikap mahasiswa ini patut dipuji, mengingat ia menyampaikan keluhannya tersebut langsung ke hadapan Rektor UNG Eduart Wolok dalam live Q&A (Question and Ask) bersama Rektor di Channel Youtube resmi UNG, Rabu (21/04/2021) kemarin.
Dalam sesi tanya jawab yang diberikan oleh Rektor Eduart, mahasiswi berkerudung biru tersebut secara blak-blakan menyebutkan bahwa ada dosennya yang tidak tahu diri. Dengan alasan, dosen tersebut selalu terlambat dalam kegiatan kelas online.
“Perjanjian kan jam 10, kita tunggu-tunggu tapi link belum juga dibagikan. Sementara kita juga kan memiliki aktifitas yang lain,” ungkapnya.
Dalam sesi tersebut, ia juga sedikit menyampaikan rasa kecewanya karena dosen tersebut kurang memahami mereka sebagai mahasiswa. Menurutnya, aktivitas mahasiswa tidak hanya untuk kuliah saja, akan tetapi ada hal lain juga yang menjadi kegiatan mereka. Ia hanya sangat menyayangkan dosen yang tidak komitmen dengan waktu tersebut.
“Yah sesuaikan dengan jadwal lah. jangan tidak tahu diri begitu,” tutupnya.