Wisata Bukit Proja, Buat Wisatawan Berada Di Singapura

TATIYE.ID (WISATA) – Wisata Bukit Proja kini hadir buat para pecinta wisata dan suka berenang kini telah resmi dibuka, Sabtu (19/2/2022).

Bertempat di Desa Pone, Kecamatan Limboto Barat, Kabupaten Gorontalo, mungkin bisa jadi salah satu tempat buat para pecinta wisata untuk dikunjungi.

Adapun fasilitas yang tersedia saat ini, adalah kolam renang. Kolam ini juga ada yang khusus untuk anak-anak, ada juga untuk orang dewasa.

Iskandar Mangopa, selaku pemilik wisata membocorkan selain kolam renang akan ada wisata lain, diantaranya, tempat pemancingan dan juga wisata sawah.

“Untuk tempat pemancingan dan juga wisata sawah masih sementara diperbaiki, insah allah akan segera rampung,”ungkap Iskandar Mangopa.

Namun ada salah satu icon dari wisata ini bukit proja yang menjadi andalannya yaitu, adanya pancuran air yang keluar dari mulut patung mirip ikon Negara Singapura, Merlion.

Tidak merobek kantong, tarif masuk lokasi wisata, besarannya Rp15.000 per orang untuk hari libur, dan hari-hari lainnya Rp10.000. Biaya tersebut berlaku bagi anak-anak maupun orang dewasa.

“Insya Allah dengan nominal itu para pengunjung sudah bisa menggunakan fasilitas yang ada. Meskipun hanya sedikit yang datang, setidaknya itu bisa untuk pemeliharaan saja,” tutupnya.

Exit mobile version