Wabup Gorut datangi Dinas Kelautan dan Perikanan, Ada Apa?

TATIYE.ID (GORUT) – Wakil Bupati Gorontalo Utara Thariq Modanggu mendatangi kantor dinas kelautan dan perikanan Gorut terkait informasi pengeboman ikan oleh oknum diperairan laut gorut.

Dalam pertemuan yang dihadiri oleh kepala dinas dan para pejabat lainnya dI dinas KKP itu dilakukan kajian awal sekaligus langkah-langlah dan skema penanggulangan praktik Ilegal Fishing. Rabu (23/06/2021)

Wabup Thariq mengatakan kewenangan dalam pengawasan diarea perikanan laut yaitu dinas kelautan dan perikanan provinsi Gorontalo dan proaktif mendukung dalam hal pengawasan.

“karena kewenangan melakukan pengawasan di area perikanan laut adalah dinas Perikanan Provinsi Gorontalo.
Itu sebabnya pemda Gorut melalui dinas perikanan akan proaktif membantu dan mendukung sepenuhnya pengawasan dan penertiban aktifitas perikanan sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku” ungkap Thariq

Dirinya menjelaskan kajian awal ini ditindaklanjuti dengan pelibatan berbagai unsur dan stakeholder dalam pengawasan.

“melalui kajian awal ini segera ditindaklanjut dengan langkah-langkah pelibatan berbagai unsur dan stakeholder dalam pengawasan perikanan di Gorontalo Utara” jelas thariq

Ia menambahkan kajian awal ini sudah dilaporkan kepada Bupati Gorontalo Utara dan sesuai instruksinya akan dibahas dalam rapat Forkopimda.

“bupati meminta saya untuk menangani langkah-langkah pencegahan dan penanganan, termasuk mempersiapkan pembahasan Ilegal Fishing dalam rapat koordinasi pimpinan daerah di Gorontalo Utara” pungkasnya

Exit mobile version