Teken MoU, Polda Gorontalo Siap Amankan Pembangunan Infrastruktur Bidang SDA BWSS II

TATIYE.ID (GORONTALO) – Kepolisian Daerah (Polda) Gorontalo siap mengamankan pembangunan infrastruktur bidang Sumber Daya Air (SDA) Balai Wilayah Sungai Sulawesi (BWSS) II.

Hal ini dikatakan Kapolda Gorontalo, Irjen Pol Drs. Rachmad Fudail MH, kepada sejumlah wartawan, Jumat (25/10) pagi, usai acara penandatanganan MoU tentang dukungan pengamanan dalam penyelenggaraan pembangunan infrastruktur SDA BWSS II, di Mapolda Gorontalo.

Kapolda Gorontalo, Irjen Pol Drs. Rachmad Fudail MH menyatakan, memberikan rasa aman adalah tugas kepolisian. “Kegiatan apa saja kita hadir untuk berikan rasa aman, apalagi ini berkaitan dengan pembangunan infrastruktur yang bermanfaat untuk banyak orang. Akan tetapi, ini bukan berarti kita berpihak kepada BWSS. Disini kita tetap mengedepankan sikap profesional Polri,” tukas Jenderal Bintang 2 itu.

Ia menambahkan, pengamanan yang akan diberikan pihaknya itu dalam bentuk fisik maupun informasi-informasi yang akan diterima masyarakat terkait pembangunan yang dilaksanakan BWSS II.

“Terkadang pembangunan infrastruktur terkendala oleh masyarakat yang menolak karena hanya menerima informasi dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Nah, inilah yang nantinya akan menjadi perhatian kami agar pembangunan infrastruktur ini tidak terhalang,” ujar Kapolda.

Sementara itu, kepala BWSS II Adenan Rasyid menuturkan bahwa MoU ini adalah langkah awal pihaknya berkoordinasi dan bersinergi dengan Polri dalam hal ini Polda GorontaloGorontalo. “Selanjutnya akan ditindak lanjuti dengan kesepakatan bersama. Nah, di kesepakatan bersama itu teman-teman satker akan berkoordinasi dengan Kapolres agar pembangunan yang kita laksanakan berjalan sesuai dengan koridor,” ucap Adenan Rasyid.(*)

Exit mobile version