
TATIYE.ID (BOALEMO) – Wakil ketua DPR – RI, Rahmat Gobel hadiri sekaligus buka kegiatan sosialisasi otoritas jasa keuangan (OJK) mengenai pengelolaan dana UMKM kabupaten Boalemo.
Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Grean Amaliah Hotel. Kamis (18/02/2021) yang dihadiri langsung oleh Sekda Sherman Moridu, Asisten III, Yakop Jusuf Musa.
Sekertaris Daerah (Sekda) saat diwawancarai oleh awak media usai kegiatan, mengatakan bahwa kedatangan wakil ketua DPR-RI Rahmat Gobel di Boalemo merupakan suatu kebanggaan oleh pemerintah daerah yang sangat berarti.
Disamping itu kami minta perhatian dari bapak Rahmat Gobel, karna kakak kandung beliau almarhum dokter klara Gobel bertugas sebagai dokter gigi pertama di Tilamuta. Hal ini disampaikan Sekda Sherman saat diwawancarai sejumlah awak media
Selanjutnya Sekda Sherman menambahkan bahwa keluarga besar Gobel telah membangun mesjid Agung baiturrahman yang berada di kabupaten Boalemo
Dirinya pun meminta kepada wakil ketua DPR -RI Provinsi Gorontalo, Rahmat Gobel agar berkenan untuk bisa merenovasi mesjid Agung Baiturrahman.
“Umur usia dari mesjid Agung Baiturrahman ini sudah cukup lama, dan beliau sudah menyampaikan sudah mengirim tim untuk merenovasi mesjid Agung Baiturrahman boalemo sebagai mesjid Agung,”tuturnya Sherman.

Tak hanya itu, Sekda Sherman, menyatakan bahwa Wakil Ketua DPR – RI itu juga akan memberikan bantuannya kepada pondok pesantren tilamuta dengan membangun rusunawa buat asrama siswa siswi anak santri .
“Kami juga sudah berdiskusi tentang bagaimana peran pendidikan. Dan ini menjadi perhatian biliau dibuktikan dengan akan membangun rusunawa buat asrama santri di Pondok Pesantren Alkhairat Tilamuta,”pungkas Sekda Sherman. (*)