TATIYE.ID (GORUT) – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Kabupaten Gorontalo Utara (GORUT), Siswanto Biki angkat bicara terkait maraknya kasus balap liar anak – anak muda di kompleks perkantoran Gorut.
Menurut Siswanto, dalam menangani balap liar tersebut, diharapkan agar pihak berwenang mengambil langkah preventif dan tegas.
“Kita harapkan dalam hal ini, pihak berwenang mengambil langkah preventif dan tegas. Namun, yang penting juga, peran orang tua diharapkan untuk mengontrol anak – anaknya, beri bimbingan ke anak-anak,” kata Siswanto, Minggu (6/6/2021).
Politisi Partai Gerindra ini menilai, memang diketahui, di sekitaran kawasan blok plan lalu lintas sepi, maka hal itu yang membuat para remaja tersebut mengambil kesempatan untuk melakukan balap liar.
“Biasa kan sebelumnya mereka melakukan aksi balap liar ini dijalan jalan-jalan lain, tapi agak ketat di sana, makanya beralih ke blok plan mungkin. Nah, kita ini tak mau ada insiden sampai merenggut nyawa, untuk itu kita minta semua pihak, termasuk Dinas Perhubungan, Satpol PP, untuk turun tangan langsung terhadap hal ini,” jelasnya
Sebelumnya, puluhan sepeda motor yang melakukan aksi balap liar di Komplek Perkantoran tersebut sudah pernah terjaring rajia yang dilakukan oleh polres Gorut bersama Kodim 1314. (*)