TATIYE.ID (SPORT) – Taekwondo menjadi salah satu cabang olahraga unggulan Gorontalo yang diharapkan dapat kembali menuai prestasi di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 mendatang di Aceh-Sumut.
Nah, salah satu mood booster penyemangatnya adalah Silvana Lamanda. Taekwondoin yang sukses meraih medali perak di PON Papua dan saat ini tergabung dalam skuat timnas taekwondo Indonesia menghadapi Sea Games adalah salah satu kunci motivasi para atlet muda lainnya di Gorontalo.
“iya benar, tentunya Silvana saat ini menjadi penyemangat bagi teman-teman se Tim Pra PON Taekwondo Gorontalo. Dan saya menargetkan selain Silvana, mereka bisa Lolos pada PON nantnya, Aamiin,” kata Januar Lahay pelatih sekaligus Kabid Binpres Pengprov TI Gorontalo, Selasa (31/1/2024).
Sehingganya Pengprov TI Gorontalo tidak akan menunggu lama lagi, dimana mulai tanggal 2 Januari pihaknya langsung bergerak cepat untuk langsung Pemusatan Latihan.
“Kami tidak melakukan seleksi Atlet lagi, karena kami sudah tau siapa-siapa yang berpeluang dan bisa bersaing di Nasional nantinya,” ujar pelatih yang akrab disapa Master Didit tersebut.
Di tahun 2022 kemarin banyak event luar daerah sudah di lewati menjadi tahapan seleksi atlet, seperti Kejurnas Open Sulteng, Pomnas Mahasiswa, Kejurwil Makassar, Kejurnas PBTI serta yg terakhir adalah Porprov daerah. Dan sangat terlihat di dominasi Atlet-atlet yang masih di PPLP dan mantan Binaan PPLP yang sebagian sekarang menjadi Mahasisswa UNG Fakultas Pendidikan Kepelatihan Olahraga.
“Jadi kemungkinan besar dalam Tim Prapon Taekwondo ada 11 atlet sudah termasuk Silvana, dan yang kami siapkan antara lain 9 atlet Kyorugi, dan 2 atlet Poomsae,” beber Master Didit.
“Juga dalam Persiapan Prapon ini saya dan Pengprov tidak membebani fikiran serta tanggung jawab ke Silvana, karena Silvana sekarang lagi memfokuskan dirinya pada Sea Games Kamboja dan ada beberapa event yang akan lewati sampai menuju ke Kamboja pada bulan Mei 2023. sehingga kami tidak membebaninya. Karena kami Pengprov dan teman-teman se Timnya lebih Semangat bermain di pra-PON jika Silvana mendapatkan medali Emas pada Sea Games mendatang, Aamiin,” tambahnya. (*)