Setelah Lebaran Ketupat U14, U16 dan Tim Sepakbola Putri Gorut Jalani Pemusatan Latihan

TATIYE.ID (SORT) – Pembinaan sepakbola usia dini di Kabupaten Gorontalo Utara terus menunjukkan trend positif. Terbukti dengan keseriusan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) dan Askab PSSI Gorontalo Utara dalam melaksanakan pembinaan prestasi.

Salah satu fokus pembinaan adalah sepakbola kelompok usia jenjang U14, U16 dan sepakbola wanita yang saat ini pelatih khusus wanita hanya dimiliki Kabupaten Gorontalo Utara.

Ditangani pelatih nasional Welly Podungge, tim sepakbola U14 dan U16 rencananya akan kembali aktif latihan kembali setelah lebaran Ketupat atau sekitar pekan depan atau akhir bulan Mei 2021 mendatang.

“InsyaAllah pemusatan latihan akan kembali dimulai setelah lebaran hari raya ketupat, baik itu jenjang pembinaan sepakbola U14, U16 dan tim sepakbola puteri Gorontalo Utara,” kata Hartono Jusuf, sekertaris Dispora Gorontalo Utara, Selasa (18/5/2021) kepada tatiye.id.

“Kalau khusus tim putri, rencananya mereka akan dikampuskan selama 2 bulan kedepan, sedangkan untuk putra jadwalnya kita atur seminggu 3 kali pertemuan,” tambahnya.

Sementara itu, saat diwawancarai terkait target tim sepakbola kelompok umur dan tim sepakbola wanita, Hartono mengaku bahwa target utamanya adalah bagaimana tim sepakbola kelompok umur Gorontalo Utara bisa lolos ke tingkat kompetisi nasional.

“Soal target kita punya target lolos ke nasional untuk tiga jenjang pembinaan sepakbola di Gorontalo, baik itu kelompok usia U14, U16 dan tim sepakbola wanita,” pungkasnya.

Terpisah pelatih sepakbola tim U14 dan U16 Gorontalo, Welly Podungge yang dimintai komentarnya terkait persiapan dan target tim binaannya menegaskan akan berusaha lebih keras lagi demi prestasi sepakbola di Gorontalo Utara.

“Saya sudah melatih tim sepakbola kelompok usia ini satu tahun terakhir, dan untuk tahun ini target saya yakni memberikan prestasi lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya,” tegas mantan pelatih Persigo tersebut. (*)

Exit mobile version