Sering Diteriaki Lanjutkan, Begini Respon Elegan Nelson Pomalingo

TATIYE CHANEL (KABGOR) – Program Nomaden atau Gema Masyarakat Nyata Dalam Pembangunan di setiap Kecamatan dan Desa, rupanya memicu reaksi masyarakat yang meminta Bupati Nelson melanjutkan kepemimpinannya di Kabupaten Gorontalo. Bahkan di beberapa tempat ada masyarakat yang meneriakan lanjutkan, sebagai bentuk dukungan kepada #NDP atau Nelson Dua Periode.

Programa Gema Masyarakat Nyata Dalam Pembangunan sudah tiga kali digelar dari Kecamatan Asparaga, Limboto Barat dan saat ini Tibawa. Teriakan masyarakat dengan kata lanjutkan untuk dua periode terus bergemuruh.

Jika di Kecamatan Asparaga masyarakat menyatakan Bupati Nelson lebih baik dari bupati sebelumnya, masyarakata di Kecamatan Tibawa berharap Nelson mencalonkan dan bisa menang di pilkada 2020.

Noho R Lama warga Desa Tolotio Kecamatan Tibawa menyatakan, dirinya berharap  Nelson Pomalingo maju di pilkada 2020 dan bisa menang. “Agar masyarakat lebih maju serta kesejatraan petani dan nelayan tatap terjamin, Lanjuutkan,” ujar Noho dengan penuh semangat.

Bupati Nelson saat diwawncarai oleh wartawan tatiye channel usai memberikan bantuan benih jagung dan peletakan batu pertama gedung aula Desa Tolotio Kecamatan Tibawa mengatakan, progran masyarakat nyata dalam pembangunan yaitu untuk mengevaluasi dan menerima aspirasi dari masyarakat, dan program ini secara totalitas.  “Sudah tiga kali kami lakukan kegiatan ini di kecamatan maupun desa yang ada di Kabupaten Gorontalo,” kata Nelson.

Lanjut Nelson, dan ternyata aspirasi yang didapatkan ada dua yakni aspirasi pembangunan terkait dengan harapan-harapan masyarakat apa yang harus dibangun seperti jalan dan sebagainya.

Dan yang kedua ternyata ada aspirasi politik terkait dengan pilkada 2020. “Saya melihat di lapangan masyarakat begitu antusias, begitu bersemangat mendorong saya maju menjadi bupati berikutnya. Tanpa saya tanyakan mereka mengatakan lanjutkan, tapi saya sampai saat ini belum menyatakan siap maju karna masih ada 16 persen pembangunan yang harus saya selesaikan,” pungkas Nelson. (*)

Exit mobile version