Serap Aspirasi Petani, Paket WA akan Berikan Pupuk Bersubsidi kepada Petani

Cabup Wahyudin Lihawa saat menyapa masyarakat Desa Hungayonaa. Foto Niya/Tatiye.id, Kamis (5/9/2024).

TATIYE.ID – Menjelang Pilkada 2024, pasangan Wahyudin Lihawa – Abdillah Alhasni atau paket WA turun langsung menyapa masyarakat, hal ini dilakukan untuk mensosialisasikan program yang telah digagas dan meminta doa restu serta dukungan dari masyarakat.

Dengan penuh kehangatan dan keakraban, kali ini paket WA berkunjung menyapa masyarakat yang berada di Desa Hungayonaa dan Desa Lamu, Kamis (5/9/2024).

Mereka tidak segan untuk duduk bersama mendengarkan aspirasi dari pekerja yang mayoritas seorang petani.

Sektor pertanian pun tak luput dari perhatian Wahyudin dan Abdillah, yakni mereka akan mengupayakan stok pupuk yang berada di Boalemo, mengingat pupuk di Boalemo itu sendiri memiliki stok yang terbatas, sehingga para petani sulit untuk mendapatkannya.

Tidak sesuainya stok pupuk yang tersedia dengan yang dibutuhkan petani menjadi salah satu masalah utama, terutama jenis pupuk urea ditambah lagi dengan harga yang mahal .

Sementara itu, Pertanian adalah salah satu sektor esensia peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat.

Menanggapi keluhan petani, calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Boalemo Wahyudin Lihawa – Abdillah Alhasni (WA) memastikan akan membantu petani dengan program yang disusunnya di Pilkada Boalemo.

“Petani yang mengeluh karena kuota pupuk subsidi terbatas, insyaallah kami akan meringankan beban petani dengan menambah kuota pupuk subsidi di Boalemo,” kata Abdillah

“Insya Allah petani di Boalemo akan terbantu dengan program yang paket WA gagas, kami akan mendatangkan pupuk subsidi dari pusat langsung, semoga juga nanti pupuk tersebut mampu penuhi kebutuhan lahan yang tersedia,” ujarnya

Selanjutnya, Cabup Wahyudin Lihawa tidak henti-hentinya memohon doa restu dan dukungan dari warga untuk menjatuhkan pilihannya kepada paket WA untuk pilkada November mendatang.

Dalam sambutannya, Ia mengatakan seluruh masyarakat Boalemo bukanlah orang lain melainkan bagian dari keluarganya.

“Ini tidak hanya sekedar silaturrahmi, kami mohon doanya mudah-mudahan apa yang menjadi niat baik hajat kami untuk mengabdi kepada Boalemo dan masyarakat Boalemo mudah-mudahan Allah ridhoi,” kata Wahyudin

“Mudah-mudahan juga dalam kontestasi Pilkada 27 November nanti, kami pasangan Wahyudin – Abdillah diberikan keberkahan dan kelancaran sehingga apa yang menjadi keinginan kami untuk mengabdikan diri menjadi Bupati dan Wakil Bupati Boalemo dapat terlaksana dengan baik,” pungkasnya

Sebelumnya, paket WA ini telah mendaftar di KPU Kabupaten Boalemo pada Kamis (29/8/2024), serta diusung oleh tiga partai pendukung yaitu PPP, Perindo, dan Partai Gelora.

Exit mobile version