Sempat Di Restar Karena Hujan, MotoGP Valencia Milik Davizioso

#SPORT – Race terakhir MotoGP 2018 yang berlangsung sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (18/11/2018) malam terpaksa harus diulang. 

Ini dikarenakan kondisi lintasan yang memburuk membuat bendera merah berkibar di MotoGP Valencia setelah 14 putaran dan balapan pun akan diulang sesuai posisi di lap ke-13.

Race director memutuskan menghentikan balapan karena lintasan semakin tergenang air. Mengingat 3/4 balapan belum terpenuhi baru 13 dari 27 putaran terselesaikan balapan pun akan diulang sesuai posisi di lap 13.


Andrea Dovizioso tampil sebagai pemenang di MotoGP Valencia yang berlangsung kacau. Alex Rins dan Pol Espargaro melengkapi tiga terdepan.

Kondisi basah. Hujan lantas mengguyur di tengah jalannya balapan dan membuat kondisi memburuk.

Sejumlah pebalap terjatuh akibat kondisi ini, termasuk Marc Marquez dan Maverick Vinales. 

Race director lantas memutuskan menghentikan balapan saat balapan mencapai putaran ke-14.

Balapan pun kemudian direstart karena belum mencapai 3/4 dari 27 putaran. Selepas start ulang, Dovizioso tampil tangguh untuk mengungguli Rins dan Rossi. Rossi malah kemudian jatuh saat berada di posisi dua dan finis di posisi 13.

Sampai putaran ke-10, Rins masih memimpin tapi mulai kesulitan mengontrol motor. Dovizioso di posisi dua, dengan Rossi mulai mendekat. Vinales ada di urutan keempat, tapi terjatuh di lap ke-13! Rossi pun dipastikan mengamankan posisi tiga kejuaraan dunia.

Posisi di lap ke-13 adalah Rins di urutan pertama, disusul Dovizioso dan Rossi pada tiga terdepan. Dani Pedrosa di tempat keempat, diikuti Johann Zarco, Takaaki Nakagami, Alvaro Bautista, Pol Espargaro, Scott Redding, Hafiz Syahrin, Jorge Lorenzo, Stefan Bradl, Michele Pirro, Karel Abraham, dan Jordi Torres.

Selepas restart, Rins menjaga posisi terdepan disusul Dovizioso dan Rossi. Pedrosa ada di posisi empat dan disusul Pol Espargaro. 

Di akhir putaran pertama, Pol sudah berada di depan Pedrosa sementara Dovizioso melewati Rins.


Di putaran ketujuh, Rossi melewati Rins untuk posisi kedua dan mulai mengejar Dovizioso yang sudah unggul 1,6 detik. Sementara pertarungan juga terjadi untuk posisi empat, antara Pedrosa, Pol Espargaro, dan Pirro.

Sempat mendekat, Rossi malah kemudian tertinggal makin jauh dari Dovizioso di depan dengan selisih lebih dari tiga detik. Di putaran ke-10, Rossi terjatuh saat menikung di tikungan 12. Dovizioso memimpin, disusul Rins dan Pol Espargaro di tiga besar.

Sampai akhir Dovizioso tak melakukan kesalahan dan naik podium teratas. Rins finis kedua dan Pol Espargargo finis ketiga yang mana jadi podium pertama untuk KTM di MotoGP.(*)


#Sport / Sumber : detik.com

Exit mobile version