Selamat Bung NG, DPP Golkar Rekom Nasir Giasi Jadi Cabup Pada Pilkada Pohuwato 2024

Partai Golkar di Kabupaten Pohuwato kembali menjadi pembahasan hangat dikalangan pemerhati politik. Pasalnya, Dewan Pengurus Partai (DPP) Partai Golkar mengusung 15 bakal calon gubernur, bupati dan wali kota untuk Pemilihan Kepala dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Provinsi Gorontalo.

Di Kabupaten Pohuwato, kader Partai Golkar yang mendapatkan kesempatan emas dari DPP untuk menjadi calon bupati pada Pemilu 2024 yaitu Nasir Giasi, namanya tertulis dalam daftar bakal calon kepala daerah/wakil kepala daerah yang diusung oleh Partai Golkar pada Pilkada 2024.

Tentu ini adalah kesempatan emas bagi Nasir yang juga selaku Ketua DPD Golkar Pohuwato. Instruksi DPP ini juga secara otomatis membantah informasi yang beredar bahwa Nasir Giasi akan dipersiapkan untuk mendampingi Saipul A. Mbuinga sebagai calon wakil bupati.

Jika Nasir Giasi ditugaskan untuk menjadi calon bupati pada Pilkada 2024, maka Suharsi Igirisa kader Partai Golkar yang saat ini menjabat Wakil Bupati Pohuwato hampir bisa dipastikan tidak akan mengantongi rekomendasi Golkar pada Pilkada 2024.

Exit mobile version