Rusmiati Dorong Dinas Penanaman Modal Tingkatkan Realisasi Investasi Daerah

TATIYE.ID (POHUWATO) – Asisten bidang ekonomi pembangunan Kabupaten Pohuwato, Rusmiati Pakaya mendorong dan mengapresiasi upaya realisasi pelayanan dan peningkatan investasi daerah di Pohuwato.

Hal tersebut dikatakan Rusmiati saat menghadiri sosialisasi kebijakan pelaksanaan penanaman modal bagi pelaku usaha yang ada di Kabupaten Pohuwato pada, Kamis (03/06).

“Ini sangat baik, sosialiasi kebijakan yang disampaikan, serta peraturan pemerintah baik itu tingkatan pusat sampai kabupaten ini bisa merangsang para pengusaha untuk memberikan kontribusi secara nyata,” terang Rusmiati.

“Lewat sosialisasi ini, Pemerintah Pusat hingga Pemerintah Daerah diminta untuk bisa berinovasi, mengkreasikan sumber yang ada di daerah guna meningkatkan PAD dan investasi daerah secara teknis,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Penyelenggara Kegiatan Dinas Penanaman Modal Kabupaten Pohuwato, Siti Karlia, mengungkapkan jika ada dua tujuan utama dari kegiatan tersebut.

“Tujuan dari pelaksanaan kegiatan tersebut adalah pertama dalam rangka meningkatkan realisasi investasi, kedua meningkatkan pelaku usaha yang memiliki perizinan,” terang Siti seusai kegiatan sosialisasi yang berlangsung di hotel Golden Sry tersebut.

Selain soal izin dan realisasi investasi, dalam kegiatan itu juga Dinas Penanaman Modal membuka peluang untuk koordinasi, konsultasi perusahaan-perusahaan yang ada di Pohuwato.

Exit mobile version