TATIYE.ID (GORONTALO) – Gubernur Gorontalo yang juga Ketua DPD Partai Golkar Gorontalo, Rusli Habibie, tampaknya lagi ‘mesra’ dengan mantan Wakil Gubernur Gorontalo, Tonny Uloli.
Buktinya, saat baru tiba di Gorontalo Sabtu (12/3), Rusli mengajak Tonny untuk meninjau langsung beberapa proyek infrastruktur di wilayah Kecamatan Tibawa, serta mengajak Tonny ke acara pembagian minyak goreng di depan Rumah Dinas Gubernur.
Yang terbaru, Minggu (13/3) pagi, Rusli kembali mengajak Tonny Uloli ke kediamannya di Kelurahan Moodu, untuk sarapan pagi bersama keluarga besarnya. Hadir saat sarapan pagi tersebut, Istri tercinta Rusli Habibie, Idah Syahidah dan dua putranya, Alham dan Zainal.
Lebih dari sejam, mereka bersama di ruang makan pribadi keluarga Rusli Habibie. Selain saling ngobrol soal aktifitas masing-masing, baik Rusli dan Tonny mengenang masa kecil mereka di Kabila jaman dulu.
“Pak Tonny ini kakak saya. Kami banyak kenangan masa kecil di Kabila dulu. Meski tak seumuran, tapi saya dan Ka Tonny ini banyak kenangan masa kecil. Cuma beliau, setelah lulus SMP, keburu merantau ke Jayapura, sementara saya melanjutkan sekolah ke Jawa. Makanya kami sempat terpisah saat usia remaja. Kami kembali sering ketemu, saat Ka Tonny sering ke Jakarta untuk urusan bisnis, ” Ujar Rusli.
Yang menarik adalah saat Rusli menghidangkan bubur sada spesial untuk sarapan bareng Tonny. Karena bubur sada berwarna kuning, seakan menjadi isyarat dari Rusli untuk Tonny Uloli untuk tetap berwarna kuning dalam Pilgub mendatang.
“Kami tidak banyak pembicaraan soal Pilgub. Karena Pak Rusli sudah menegaskan bahwa beliau akan patuh pada mekanisme partai. Kami para bakal calon diminta untuk sosialisasi lebih banyak dan nanti penentuan calon dari Golkar akan ditetapkan melalui survey. Tadi itu kami lebih banyak mengenang masa kecil kami. Kebetulan ada dua anak beliau yang hadir, beliau ingin agar kedua anaknya belajar dari pengalaman kami berdua, ” Ungkap Tonny.
Ditanya soal makna dari bubur sada yang kebetulan berwarna kuning, Tonny hanya menjawab bahwa dirinya sampai saat ini adalah kader Golkar yang tentu berkeinginan maju ke Pilgub melalui Partai Golkar. “Soal bubur sada yang beliau suguhkan saat sarapan berwarna kuning, yah hanya kebetulan saja. Tapi kan bubur sada bagus juga buat kesehatan, makanya saya makan banyak tadi, ” Tukas Tonny sambil tertawa lebar. (*)