TATIYE.ID (GORONTALO) – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie mengapresiasi Pemkab Pohuwato karena sukses menggelar vaksinasi covid-19 kepada 1.000 warga dalam waktu sehari. Hal itu diungkapkan Rusli saat menyerahkan Bantuan Langsung Pangan Pemerintah Provinsi Goronralo (BLP3G) di Kecamatan Duhiadaa, Kabupaten Pohuwato, Rabu (1/9/2021).
Menurut Rusli, vaksinasi kepada 1.000 warga bisa dilakukan jika semua unsur baik TNI, Polri hingga aparat kecamatan dan desa bahu membahu melayani warga.
“Setiap hari saya jalan keliling hanya untuk melihat dan memastikan vaksinasi jalan di semua tempat. Alhamdulillah tadi saya cek dan kata Pak Bupati satu hari kemarin vaksin habis 1.000 dosis. Ini hebat!,” Puji Rusli
Meski hingga tanggal 29 Agustus 2021 vaksinasi di Provinsi Gorontalo baru 22,4 persen namun ia yakin bisa capai target akhir tahun. Sasaran sebanyak 939.000 bisa dilakukan jika semua komponen bersatu dan didukung oleh kesadaran warga.
“Rakyat tidak perlu takut, tidak perlu ragu dengan vaksin. Jangan percaya hoaks, percaya saja pada Kapolres, Dandim, kita – kita ini, Gubernur, Bupati, Camat dan Kepala Desa. Mari ikut vaksin, tidak bayar, tidak ada apa – apa, dan saya gubernur yang bertanggung jawab semua, bila terjadi hal – hal yang tidak diinginkan,” tegasnya.
Hari kedua serbu vaksinasi di Kabupaten Pohuwato berlangsung cukup masif. Selain di Pelabuhan Bumbulan Kecamatan Paguat, vaksinasi juga dilakukan di halaman Mapolres Pohuwato. Dua lokasi itu ditinjau oleh Gubernur Rusli dan rombongan. (Adv)