Roni Imrah Dukung Pengembangan Pelabuhan Anggrek

TATIYE.ID (GORUT) – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), Roni Imran kembali angkat bicara soal rencana pengembangan Pelabuhan Anggrek oleh Pemerintah Pusat.

Roni Imran mengaku sangat mendukung langkah pengembangan Pelabuhan Anggrek lewat Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU). Dimana, pelaksanaannya baru ditender dan diumumkan pada 11 Juni 2021.

“Nah, ada konsorsium di situ. Saya lihat ada empat perusahaan yang memenangkan tender,” katanya.

Politisi senior Nasdem ini menambahkan, nantinya hal tersebut akan ditindaklanjuti dan kemungkinan pada bulan September penyerahan dari konsorsium ke KPBU yang menang tender.

Kemudian, Pelabuhan Anggrek akan dibangun dalam tiga segmen. Salah satunya penambahan dermaga arah kiri dan kanan. Sebab, sejauh ini pelabuhannya hanya bisa disandari kapal-kapal dengan daya tampung 10.000 Ton.

“Begitu pembangunan dermaga selesai, maka kapal-kapal dengan daya tampung 30.000 sampai 50.000 ton sudah bisa berlabuh di Pelabuhan Anggrek. Untuk kantor dan kawasan penumpukan container otomatis akan dipindahkan,” tuturnya.

Terakhir, Ketua DPD NasDem Gorut ini menambahkan, pembangunan untuk segmen pertama ditargetkan tuntas 2024. Sementara segmen lainnya dibangun secara bertahap.

Exit mobile version